Karang Taruna dan KRNS Satukan Azas Bedah Rumah Warga Miskin Bahkisat

Simalungun, Lintangnews.com | Karang Taruna Kabupaten Simalungun bersama KRNS (Komunitas Relawan North Sumatera) menyatukan azas membedah rumah Sugiono (60) warga miskin di Huta 3 Nagori Bahkisat, Kecamatan Tanah Jawa, Jumat (15/3/2019).

Ketua Karang Taruna Kabupaten Simalungun, Bona Uli Rajagukguk mengatakan, kegiatan itu salah satu aksi sosial yang digerakkan jajaran pengurus  membantu warga kurang mampu dalam memenuhi kebutuhan rumah layak huni.

Sugino adalah salah satu warga miskin karena hidup di bawah garis kemiskinan. Sehingga ada laporan ke pengurus Karang Taruna megenai warga yang rumahnya tidak layak huni.

“Ini lah yang mendorong kami bersama KRNS, Gamot dan masyarakat untuk bekerja sama,” sebut Bona Uli.

Menurutnya, Karang Taruna Simalungun dan KRNS satu azas, karena merupakan organisasi yang bergerak di bidang sosial. Sehingga Karang Taruna bersama KRNS bekerjasama dalam membangun rumah ini dengan cara merenovasi.

Ia menjelaskan, kegiatan ini bukan bedah rumah, tetapi membuatkan rumah warga agar layak huni. Karena Karang Taruna adalah organisasi sosial. “Ukuran rumah yang dibangunkan adalah 4 x 6 meter,” ucapnya.

Bona Uli dan Direktur KRNS, Aroji Hasyimi Siagian mengharapkan Bupati Simalungun, JR Saragih agar bisa memberikan berupa moril maupun material untuk aksi sosial yang saat ini dilaksanakan.

“Kegiatan ini dari organisasi yang menjadi mitra pemerintah, dengan berpartisipasi aktif dalam mendorong pembangunan dalam upaya menurunkan angka kemiskinan,”  imbuh Bona Uli. (zai)

Ketua Karang Taruna Kabupaten Simalungun Bona Uli Rajagukguk saat peletakan batu pertama disaksikan Direktur KRNS, Aroji Hasyimi Siagian.