Bangun Jalan 2 Arah dan Fasilitas, Cara RHS Tingkatkan Kunjungan Wisatawan ke Parapat

Simalungun, Lintangnews.com | Calon Bupati Simalungun nomor urut 1, Radiapoh Hasiholan Sinaga (RHS) didampingi Ketua Tim Pemenangan RHS-ZW, Crismes Haloho blusukan ke kota tujuan wisata Parapat, Kecamatan Girsang Sipangan Bolon, Sabtu (14/11/2020).

Kedatangan RHS dan tim disambut Patar Sinaga yang menyediakan fasilitas pertemuan dengan warga yang mayoritas umat muslim di rumahnya, Jalan Josef Sinaga, Parapat.

Dijelaskan RHS, prioritas utama yang akan dikerjakan ketika dipercaya rakyat untuk memimpin Kabupaten Simalungun, akan memperbaiki infrastruktur jalan di kawasan tujuan wisata Parapat.

“Mulai dari Aek Nauli dan Pondok Buluh, akan saya bangun jalan 2 jalur untuk memperlancar arus lalu lintas (lalin). Memang dibutuhkan pemikiran serius untuk membangun kota distinasi wisata Parapat. Dalam 2 tahun, akan dapat kita selesaikan pengerukan bukit yang panjangnya mencapai 17 kilometer,” kata RHS.

Disampaikan RHS, untuk meningkatkan kunjungan wisata ke Parapat, akan memberikan kepastian hukum, kepastian harga dan fasilitas keamanan dan kenyamanan bagi para wisatawan.

Patar Sinaga menjelaskan, dari 12.800 orang warga yang masuk dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT), ada 2.500 pemilih warga muslim.

Patar juga mengimbau, agar 2.500 warga muslim dan semua calon pemilih untuk datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) dan menetapkan pilihan untuk memenangkan pasangan nomor urut 1, Radiapoh Hasiholan Sinaga-Zonny Waldi (RHS-ZW)

“Kita akan mobilisasi warga agar tidak golongan putih (golput) dan datang ke TPS untuk memilih pasangan RHS-ZW,” kata Patar.

Sementara itu, RHS mengakhiri acara silaturahmi dengan menyanyikan lagu ‘Jangan Salah Menilai’. (Rel/Zai)