Brimob Dukung Perayaan Natal Oikumene Masyarakat Tebingtinggi

Tebingtinggi, Lintangnews.com | Komandan Batalion Brimob Tebingtinggi, AKBP Arke Ambat menyatakan pihaknya mendukung penuh pelaksanaan Natal Oikumene Masyarakat Kota Tebingtinggi yang akan digelar Minggu (16/12/ 2018) di Lapangan Brimob Jalan Ahmad Yani.

Hal ini ditegaskan AKBP Arke dihadapan Panitia Natal Oikumene saat melaksanakan audensi di ruang kerjanya, Rabu (12/12/2018).

Bahkan menurutnya, seluruh personil dan staf Brimob beragama Kristen akan langsung hadir, baik itu dari Tebingtinggi, Tanjungbalai dan Siantar.

“Untuk  titik kumpul seluruh pejabat, kita juga siap menyediakan tempat sebelum hadir bersama di lokasi Perayaan Natal,” ucap Arke didampingi Komandan Kompi, AKP Arifin Tampubolon.

Pahala Sitorus dari Panitia Natal Oikumene mengucapkan terima kasih atas dukungan penuh dari pimpinan Brimob di Tebingtinggi.

Menurutnya, sebelum perayaan Natal, akan dilaksanakan prosesi dari gereja HKBP Kota Baru diikuti seluruh Hamba Tuhan sekira pukul 14.00 WIB. Sementara pengkotbah adalahh Pdt David F Sibuea selaku Sekjend HKBP dan pendoa syafaat Pdt Jaharianson Saragih Ephorus Emeritus GKPS. Untuk artis hiburan hadir dari Jakarta Rany Simbolon dan Dorman Manik.

“Panitia juga memberikan bingkisan buat warga kurang mampu dari denominasi gereja dan mendatangi Lembaga Permasyarakatan (Lapas) Tebingtinggi untuk melaksanakan Ibadah Natal dengan warga binaan,” ujar Pahala. (purba)