Siantar, Lintangnews.com | Sejumlah anggota DPRDK Kabupaten Pidie Jaya, Provinsi Aceh terpaksa menelan kekecewaan saat melakukan kunjungan kerja ke DPRD Siantar.
Bagaimana tidak, begitu sampai di Siantar, bukan malah disambut Ketua DPRD, Maruli Hutapea. Sejumlah anggota DPRD yang beribukota Meureude ini hanya diterima oleh Sekretariat DPRD Siantar.
Ketua DPRDK Pidie Jaya, Armia Harun menuturkan, kunjungan kerja dirinya bersama anggota Komisi A, sebagai kabupaten yang dibentuk pada tahun 2007 ini ingin belajar tentang toleransi di Siantar.
“Kita ingin belajar tentang toleransi yang cukup tinggi di Siantar, bagaimana diisi sejumlah suku dan agama namun tetap rukun,” sebutnya kepada sejumlah wartawan, Selasa (30/10/2018).
Selain itu, pihaknya juga ingin belajar bidang pendidikan di Siantar yang dinilai semakin maju tahun ke tahun.
Disinggung soal sambutan dari Ketua DPRD atau anggota DPRD Siantar lainnya, Ia mengaku kecewa kedatangan mereka yang hanya disambut Sekretariat DPRD. “
“Bagaimana ya, kalau dibilang kecewa itu pasti. Artinya kita datang kesini ingin konsultasi dengan komisi yang membidangi. Hanya saja ternyata anggota Komisi di DPRD Siantar sedang rapat kerja,” ungkapnya
Terpisah, Maruli Hutapea saat dikonfirmasi, nomor orang nomor 1 di DPRD Siantar ini sedang tidak aktif. Bahkan ditunggu beberapa jam, pria berkacamata ini tampaknya tak masuk kantor. (elisbet)