Asahan, Lintangnews.com | Selamat Suriyadi dan Rini Agustina merupakan siswa-siswi berprestasi mengharumkankan nama SDLB Negeri 017700 Kisaran Naga, Kabupaten Asahan masuk dalam Pekan Olahraga Nasional (Pornas) Special Olympics Indonesia (Soina) ke VIII tahun 2018 bulan Juli lalu di Provinsi Riau.
Keduanya merupakan perwakilan dari Sumatera Utara yang ikut bertanding dalam tingkat nasional.
Dalam pertandingan lomba lari putra 50 meter down sindrum, Selamat Suriyadi mendapatkan juara 2. Sementara lomba putri lari 50 meter down sindrum, Rini Agustina mendapatkan juara 2. Itu merupakan prestasi yang menakjubkan bisa diraih kedua pelajar dari Asahan ini.
Kepala Sekolah (Kepsek) SDLB Negeri 017700 Kisaran Naga, Ramli ketika dikonfirmasi lintangnews.com mengaku bangga dengan prestasi yang diraih keduanya.
“Karena mereka bukan kali ini saja meraih juara. Tahun lalu kami juga menang di Medan mengikuti lomba lari,” sebut Ramli, Sabtu (13/10/2018).
Menurutnya, masih banyak juga potensi prestasi yang dimiliki siswa-siswi mereka di bidang lain.
Mengenai keikutsertaan dan prestasi yang diraih, Ramli mengharapkan dukungan semua pihak memberikan dukungan untuk kemajuan sekolah yang dipimpinnya saat ini.
“Kami juga berharap agar Pemkab Asahan lebih banyak memberikan perhatian terhadap sekolah ini. Kendati kondisi fisik para pelajar tidak senormal di sekolah lainnya. Kami mengharapkan untuk ditambah tenaga pengajar di sekolah ini supaya semakin menciptakan pendidikan yang lebih baik lagi,” ucap Ramli. (handoko)