Fraksi Hanura Keadilan Usulkan Asesmen Eselon III dan IV Pejabat Siantar

Siantar, Lintangnews.com | Pemko Siantar telah melakukan asesmen pada pimpinan atau pejabat Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Menanggapi hal ini Fraksi Nurani Keadilan menyampaikan apresiasi kepada Wali Kota Siantar, Hefriansyah .

Hal ini disampaikan Ketua Fraksi Hanura Keadilan, Kennedy Parapat saat membacakan pemandangan umumnya atas Pengantar Nota Keuangan Wali Kota terhadap Ranperda tentang P-APBD 2018, Senin (24/9/2018).

Dijelaskan Kennedy, pelaksanaan asesmen merupakan bukti Wali Kota akan menempatkan calon pejabat pada OPD yang terbaik serta memiliki kemampuan dan integritas dalam hal menjalankan tugas pokok dan fungsinya masing-masing.

Anggota Komisi II DPRD Siantar ini menyarankan kepada Wali Kota agar asesmen juga perlu dilakukan pada tingkatan eselon III dan IV. Sehingga dengan demikian akan berdampak semakin baiknya pelaksanaan tugas di setiap tingkatan OPD.

Kennedy juga berharap pelaksanaan asesmen dan seleksi lainnya harus mengacu pada UU Nomor 5 Tahun 2014 tentang ASN dan petunjuk teknisnya yaitu PP Nomor 11 Tahun 2017 tentang Manajemen ASN. (elisbet)