Siantar, Lintangnews.com | DPD Ikatan Pemuda Karya (IPK) Provinsi Sumatera Utara melakukan peninjauan kembali surat keputusan no SK.126/A/DPD-IPK/SU/VIII/2018 tentang penonaktifan saudara Gregorius Purba sebagai Sekretaris DPD IPK Kota Pematangsiantar dan pengangkatan saudara Jakson Hutahean sebagai Plt Sekretaris DPD IPK Pematangsiantar periode 2017-2022.

Hal ini disampaikan Gregorius Purba saat melakukan konferensi pers didampingi Wakil Ketua DPD IPK, Elie Jhon Silalahi dan puluhan pengurus DPD IPK di Kantor, Jalan Bandung Ujung.
Disampaikan Greg, berdasarkan rapat pengurus DPD IPK Provinsi Sumatera Utara dan Koordinator Daerah Siantar Simalungun pada tanggal 4 September 2018 dan hasil kesepahaman antara Agustinus Sitanggang dan Gregorius Purba untuk sama-sama membesarkan IPK Kota Siantar.
“Sehingga dalam hal ini DPD IPK Provinsi Sumatera Utara memutuskan untuk meninjau surat keputusan no SK.126/A/DPD-IPK/SU/VIII/2018 tentang penonaktifan saudara Gregorius Purba sebagai Sekretaris DPD IPK Pematangsiantar dan pengangkatan saudara Jakson Hutahean sebagai Plt Sekretaris DPD IPK Pematangsiantar periode 2017-2022,” sebut Greg, Sabtu (8/9/2018) sore.
Dia juga menyampaikan, lahirnya SK.130/A/DPD-IPK/SU/VIII/2018, maka no SK.126/A/DPD-IPK/SU/VIII/2018 tidak berlaku lagi.
Dijelaskan Greg, munculnya 2 SK dalam tubuh IPK Siantar menyangkut kepengurusan Sekretaris bukan lah hal yang rumit.

“Ini hanya persoalan administrasi,” ucap Greg di depan sejumlah wartawan sembari sampaikan Plt Ketua DPD IPK Siantar Agustinus Sitanggang tidak dapat hadir karena ada urusan lainnya.
Ditambahkan Elie Jhon Silalahi, seharusnya Plt Ketua DPD IPK Siantar Agustinus Sitanggang hadir dalam konferensi pers untuk menjelaskan surat dari DPD IPK Provinsi Sumut, namun karena sesuatu hal. sehingga tidak dapat hadir.
“Terkait hal ini kita sudah konfirmasi ke T Nyak Ziral Ukri selaku Sekretaris DPD IPK Provinsi Sumatera Utara dan beliau mempersilahkan,” tutur Elie.
Ditegaskan Elie, pergantian pengurus yang sempat terjadi di tubuh IPK Siantar bukan suatu masalah besar namun sebuah persoalan administrasi.
“Perlu digaris bawahi, ini hanya persoalan kesalahan administrasi. Ini lah kami pengurus DPD IPK Siantar yang siap membesarkan organisasi,” katanya sembari menyebutkan sejumlah pengurus seperti yang terlampir dalam SK tidak dapat hadir karena berbagai urusan.
Untuk itu, sebut Greg dalam hal ini akan melakukan sinergi dengan Plt Ketua DPD IPK Siantar untuk menjalankan program yang belum selesai dilakukan almarhum Mahadin Sitanggang mantan Ketua DPD IPK Siantar. (elisbet)