Siantar, Lintangnews.com | Usai melewati UKK, dan psikologi serta pembacaan makalah, 22 orang Calon Direksi 2 Perusahaan Daerah Pemko Siantar akan mengikuti uji kompetensi kemampuan skill cooperate.
“Pelaksanaan uji kompetensi kemampuan skill cooperate akan dilakukan pada Jumat (28/9/2018),” sebut Robert Siregar selaku Tim UKK saat dikonfirmasi, Minggu (16/9/2018) sore.
Dijelaskannya, untuk tim UKK ada 5 orang yakni, dari Universitas Sumatera Utara (USU) 3 orang, Universitas Simalungun (USI) 1 orang serta dari Pemko Siantar 1 orang.
Untuk tes psikologi yang dilakukan pada Calon Direksi Perusahaan Daerah itu, sambung Robert untuk mengetahui bagaimana konsistensi dan kompetensi diri para calon.
Sayangnya disinggung soal hasil tes psikologi yang telah dilakukan oleh tim UKK, Robert enggan membeberkannya.
“Untuk itu masih ranah timsel dan tidak semua bisa ke ranah publik, karena UKK psikologi merupakan hal privasi individu” tandasnya. (elisbet)