Stok Masker dan Alkohol Kosong di Tebingtinggi

Tebingtinggi, Lintangnews.com | Merebaknya Virus Corona atau disebut Covid -19 di seluruh  dunia dan Indonesia kini semakin menakutkan, begitu juga masyarakat Kota Tebingtinggi.

Bahkan untuk menghindari duka mendalam, karena seharusnya masker dan alkohol harus tersedia di Apotik dan toko toko. Namun, itu pun tidak ada untuk dibeli masyarakat.

Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Pemko Tebingtinggi, Nanang Aulia, Rabu ( (18/3/2020) membenarkan, kalau stok masker lagi kosong. “Kami sudah lama memesannya, tetapi belum ada kiriman dari Provinsi Sumatera Utara,” sebut Nanang.

Sementara pantauan di Apotik dan Kimia Farma, jika penjualan dan stok masker dan alkohol kosong sejak sebulan lalu. Apabila ada, hitungan harga bervariasi saat penjualan. (Purba)