Siantar, Lintangnews.com | Tim Evaluasi Penilaian Tingkat Provinsi Sumatera Utara kunjungi 3 Kelurahan di Kota Siantar yang masuk nominasi lomba yaitu lomba Pola Asuh Anak dan Remaja (PAAR) di Kelurahan Bantan, lomba Pemanfaatan Lahan Pekarangan (Hatinya PKK) di Kelurahan Pematang Marihat dan lomba IVA Test di Kecamatan Siantar Martoba, Senin (29/10/2018).

Kunjungan Tim Evaluasi Tingkat Provinsi Sumut dihadiri Wakil Ketua PKK, Ayu Musa Rajekshah yang disambut langsung Ketua PKK Siantar, Syahputri Hefriansyah beserta Wakil Ketua PKK, Betty Togar Sitorus serta Sekda Budi Utari Siregar.
Sedangkan dalam perlombaan Hatinya PKK, Tim Evaluasi Penilaian langsung diketuai Pokja 3 Nina Desfani Purwadi, beserta rombongan, Siti Endah Maria dan Harma Yusni Syafril yang disambut langsung Sekda Budi Utari, serta Camat Fidelis Sembiring, para Lurah dan pengurus PKK Siantar dan Kecamatan Siantar Marimbun juga Kelurahan.
Dalam sambutan Wali Kota, Hefriansyah dibacakan Sekda Budi Utari mengatakan, merasa bangga bahwa Siantar dapat tampil ke tingkat Provinsi Sumatera Utara dengan mendapatkan 3 nominasi.
Menurut Sekda, pembangunan yang dilaksanakan di Siantar pada hakekatnya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui peningkatan kesehatan, pendidikan, ekonomi serta aspek lainnya.
Lanjutnya, selama ini keberhasilan Pemko Siantar dalam mewujudkan kualitas sumber daya manusia tidak terlepas dari peran PKK yang secara gigih senantiasa berupaya meningkatkan peran serta ibu-ibu dalam pembangunan, peningkatan kesehatan dan kesejahteraan keluarga.
“Tidak dapat dipungkiri bahwa peran PKK dalam mewujudkan keluarga sejahtera sangat besar. Di tingkat lingkungan kegiatan Posyandu, Pos Lansia dan KB banyak didukung oleh ibu-ibu yang tergabung dalam organisasi PKK,” paparnya.
Budi Utari juga menjelaskan, tim penggerak PKK Siantar senantiasa konsen dalam upaya pemberdayaan warga, kegiatan koperasi, pendampingan usaha ekonomi produktif, serta kegiatan yang mendukung terwujudnya ketahanan pangan yang tidak luput dari perhatian.
Bahkan berbagai prestasi baik tingkat regional maupun nasional pernah diraih oleh Tim Penggerak PKK Siantar, dimana semua ini tentunya tidak terlepas dari peran aktif masyarakat terutama para kader PKK di Kelurahan.
Di akhir acara, Tim Evaluasi yang dipimpin Wakil Ketua PKK, Ayu Musa Rajeksyah didampingi Ketua PKK Siantar, Syahputri Hefriansyah beserta Wakil Ketua PKK, Betty Togar Sitorus serta Sekda Budi Utari langsung meninjau lahan pekarangan warga di Kelurahan Pematang Marihat, Kecamatan Siantar Marimbun. (rel)