Deli Serdang, Lintangnews.com | Sejak berdirinya Posko Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 di kantor Camat Pantai Labu, para relawan dibantu petugas TNI-Polri dari Koramil 23 dan Polsek Beringin siaga penuh di posko tersebut.
Ketua Gugus Tugas Covid-19 Pantai Labu, Junaidi mengatakan, posko ini sudah sebulan lalu didirikan tempatnya di halaman kantor Camat setempat.
Sekretaris Camat (Sekcam) Pantai Labu ini menuturkan, tugas para relawan untuk memantau atau menerima laporan kondisi, sekaligus melakukan pencegahan terhadap penyebaran Virus Corona di Kecamatan Pantai Labu.
“Setiap hari para relawan bertugas secara aplusan (bergiliran) dengan yang lainnya. Ada beberapa Organisasi Kemasyarakat (Ormas) dan Organisasi Kepemudaan (OKP) dibantu Karang Taruna, mahasiswa dan BKPRMI menjadi relawan. Sedangkan untuk petugas TNI -Polri juga bergantian sesuai surat tugas dari pimpinan mereka,” kata Junaidi.
Dia juga menuturkan, pihaknya juga telah membuat 5 posko di 5 pintu masuk ke Pantai Labu.
“Intinya Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Pantai Labu, Ormas, OKP dan elemen lainnya siap melakukan pencegahan Virus Corona secara bersama-sama agar jangan sampai masuk ke Pantai Labu,” tutup Junaidi. (Idris)