Wabah Covid-19, Disdik Siantar Siapkan Video Pembelajaran

Siantar, Lintangnews.com | Di tengah mewabahnya Covid-19, Dinas Pendidikan (Disdik) Pemko Siantar melalui fasilitator daerah akan menyiapkan video pembelajaran, sehingga siswa-siswi bisa belajar dari rumah sampai 11 April 2020 mendatang.

“Video pembelajaran sudah dipersiapkan oleh fasilitator daerah untuk pembelajaran. Hasil video kita disebarkan melalui grup WhatsApp (WA) para Kepala Sekolah (Kepsek). Sehingga, dapat dimanfaatkan oleh masing-masing guru,” ucap Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik), Rosmayana Marpaung Kamis (2/4/2020).

Rosmayana menyampaikan, Wali Kota telah mengeluarkan surat edaran untuk melaksanakan pembelajaran di rumah. Memanfaatkan link-link pembelajaran, tanggal 27 Maret 2020 lalu, Wali Kota kembali mengeluarkan surat untuk melanjutkan pembelajaran siswa di rumah sampai dengan tanggal 11 April 2020 mendatang.

“Atas dasar surat edaran itu, ditambah dengan surat edaran Menteri Pendidikan Nomor 4 Tahun 2020, Disdik Santar telah menyampaikan mekanisme pembelajaran di rumah kepada siswa-siswi PAUD, TK, SD dan SMP di Siantar,” jelasnya.

Dalam surat edaran itu tertuang, terangnya, tentang pembatalan Ujian Nasional (UN), kelulusan, kenaikan kelas dan pemanfaatan dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) untuk pencegahan pandemi Covid-19. Seperti, penyediaan sarana cuci tangan, penyemprotan disinfektan dan pembiayaan pembelajaran daring dan luring.

“Semua pelaksanaan sudah berjalan baik. Di grup Facebook Siantar Merdeka Belajar boleh dilihat, pembelajaran yang dilakukan guru via daring sudah terlaksana. Banyak hal yang telah dilakukan Wali Kota melalui Disdik,” tandasnya Rosmayana sembari meminta kepada seluruh siswa agar tetap menjaga kesehatan. (Elisbet)