Peringati HAN Tahun 2022, IIPG Siantar Berbagi Tali Asih pada Puluhan Anak-Anak

Ketua DPD IIPG Kota Siantar, Dian Anggraini Sitorus dan sejumlah pengurus saat foto bersama dengan anak-anak penerima tali asih.

Siantar, Lintangnews.com | Dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional (HAN) tahun 2022, DPD Ikatan Istri Partai Golkar (IIPG) Kota Siantar melaksanakan kegiatan berbagi tali asih dengan puluhan anak-anak, Jumat (29/7/2022).

Kegiatan berbagi tali asih ini mengambil tema ‘Anak Terlindungi, Indonesia Maju’.

Ketua IIPG Siantar, Dian Anggraini Sitorus dalam sambutannya menyampaikan, kegiatan ini dilaksanakan guna mengingatkan dan mengajak semua pihak untuk selalu menghormati, melindungi dan memenuhi hak anak sebagai generasi muda penerus bangsa.

“Bagaimana pun anak-anak itu adalah generasi penerus bangsa yang harus dilindungi dan dijaga hak-haknya,” sebut Dian

Amatan wartawan, puluhan anak-anak mendapatkan bingkisan menarik dari IIPG Siantar. Wajah senang dan bahagia tampak jelas terlihat dari anak-anak tersebut.

Hadir dalam kegiatan ini, Ketua DPD Partai Golkar Siantar, Mangatas MT Silalahi dan sejumlah pengurus lainnya. (Elisbet)