Ini Isi Surat Terbuka Warga Binaan Lapas Siantar ke Presiden, ‘Bermohon Pertimbangan Keselamatan Jiwa Mereka’

Simalungun, Lintangnews.com | Merebaknya wabah Virus Corona atau Covid-19 menimbulkan kekhawatiran yang luar biasa bagi masyarakat Indonesia.

Hal ini juga yang dialami para warga binaan di Lembaga Permasyarakatan (Lapas) Kelas II A Pematangsiantar, Jalan Asahan, Kecamatan Siantar, Kabupaten Simalungun.

Bahkan kekhawatiran para warga binaan atas penyebaran Virus Corona itu disampaikan melalui surat terbuka yang disampaikan pada Presiden Indonesia, Joko Widodo tertanggal 23 Maret 2020.

Dalam surat terbuka yang disampaikan salah satu warga binaan bernama Hotlan Purba mengatasnamakan rekan-rekannya penghuni Lapas Siantar itu berharap, adanya pertimbangan atau kebijakan dari Presiden atas keselamatan mereka dengan wabah Virus Corona itu.

Pasalnya, jika virus itu masuk ke Lapas dan Rumah Tahanan (Rutan), maka puluhan ribu warga binaan di dalamnya akan terancam keselamatan mereka dalam waktu yang singkat.

Menurut Hotlan, jika penyebaran Virus Corona itu sangat retan terjadi di dalam Lapas. Ini karena para penghuni Lapas saling bersentuhan satu sama lain dikarenakan over kapastitas huniaan saat ini.

“Semoga Bapak Presiden dapat memberikan perhatian yang serius dan pertimbangan atas keselamatan jiwa puluhan ribu orang yang ada di dalam Lapas dan Rutan di seluruh Indonesia saat ini,” tulis Hotlan dalam surat terbuka itu, Senin (23/3/2020).

Berikut foto isi surat terbuka pada Presiden :

Surat terbuka dari warga binaan Lapas Siantar ke Presiden Jokowi.
Surat terbuka dari warga binaan Lapas Siantar ke Presiden Jokowi.