Fasilitas Umum dan Perkantoran di Toba Disemprot Antiseptic

Toba, Lintangnews.com | Guna mengantisipasi penyebaran Virus Corona (Covid-19) di wilayah Kabupaten Toba, Ketua Gugus Tugas Penanggulangan Virus Corona, Pontas Batubara bersama personilnya melakukan penyemprotan di tempat umum, mulai dari Kecamatan Laguboti hingga Kecamatan Balige, Senin (23/3/2020).

Seperti penyemprotan di Pasar Laguboti dalam upaya pencegahan penyebaran virus di tempat keramaian.

“Pasar Laguboti merupakan pasar rakyat yang dilaksanakan sekali seminggu, tepatnya pada hari Senin. Makanya penting dilakukan penyemprotan,” kata Pontas yang juga Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Toba ini.

Lanjut dia, penyebaran Virus Corona sangat rentan di Pasar Laguboti, dimana pedagang yang berdagang akan berjualan di lokasi itu.

“Untuk itu, kita mengerahkan tim penanggulangan penyebaran Covid-19, dengan penyemprotan antiseptic di tempat yang sering disentuh pedagang dan pembeli nantinya,” sebut Pontas.

Penyemprotan antiseptic dilakukan, seperti Pasar Laguboti, kantor Camat Laguboti, rumah dinas Bupati, kantor Bupati, rumah dinas Ketua DPRD, kantor DPRD dan seluruh kantor Pemerintahan di Kecamatan Laguboti dan Balige.

“Kita harus bergerak cepat dalam melakukan penyemprotan, sebelum penyebaran Virus Corona mewabah di Kabupaten Toba. Lebih baik mencegah daripada mengobatinya,” kata Pontas.

Sambungnya, kendati sampai hari ini, seluruh masyarakat di Toba belum ada yang positif terpapar Virus Corona, pihaknya selalu waspada dalam pencegahan. Seperti melakukan dengan penyemprotan antiseptic.

“Satu hal yang penting diketahui masyarakat, jangan terpengaruh dengan isu dan kabar jika suspect Virus Corona sudah ada di Toba. Silahkan ditanyakan kepada instansi pemerintah, sebagai informasi resmi untuk kepastian Virus Corona,” sebut Pontas.

Dirinya berharap, masyarakat jangan termakan isu, dan menyebarkan berita tidak benar, sebelum mempertanyakan kepada pemerintah, Dinas Kesehatan (Dinkes) dan Gugus Tugas Penanggulangan Virus Corona. Ini agar tidak terjadi keresahan di masyarakat kita.

Penyemprotan mulai dilakukan sejak pukul 06. 15 WIB, sebelum pedagang menggelar dagangannya dan suasana dalam keadaan sepi. Hal ini untuk melancarkan penyemprotan antiseptic. (Asri)