Siantar, Lintangnews.com| Penyalaan api unggun dalam acara keakraban dan pengesahan anggota menjadi malam terakhir Pendidikan Dasar (Diksar) UKM Pers & Sastra Samudera USI di Taman Eden 100, Kecamatan Lumban Julu, Kabupaten Toba.
Pukul setengah empat diri hari, Sabtu (20/1/2024), dinginnya malam terurai hangatnya api unggun setinggi lebih dari 2 meter. Panitia menyematkan Kartu Tanda Anggota (KTA) Magang sebagai pertanda telah lulus Diksar.
Ketua Panitia Akhmad Prayuda mengatakan, kegiatan pengkaderan ini mengusung tema Menciptakan Generasi yang Memiliki Jiwa Kepemimpinan Berkualitas, Berkarakter, dan Berdedikasi Tinggi.
Selama 3 hari 2 malam, terhitung sejak Kamis,(18/1/2024) sampai Sabtu, (20/1/2024) sebanyak 11 peserta mengikuti rangkain kegiatan.
Di bawah rimbunnya pepohonan Taman Eden, peserta belajar dasar-dasar organisasi, pers mahasiswa, teknik menulis berita, videografi dan sastra.
Prayuda bilang, selain materi terdapat beragam agenda Diksar yang bertujuan membentuk mental dan karakter anggota baru agar siap melaksanakan kerja-kerja organisasi.
Dalam kegiatan ini, Pembina Jalatua Hasugian bercerita pengalamannya selama malang melintang menjadi Jurnalis.
Tak hanya materi dan agenda penguatan metal serta karakter, panitia dan peserta juga menonton film dokumenter tentang industri batu bara berjudul Sexy Killer.
Pemimpin Umum UKM Pers & Sastra Samudera USI, Leni Purba dalam upacara penutupan berharap anggota baru dapat belajar dengan baik di organisasi.
Hadir kegiatan tersebut alumni Muhammad Hasnan, serta Anugra Nasution yang juga Jurnalis Tribun Medan. (Rel)