Tebingtinggi, Lintangnews.com | Mantan Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kota Tebingtinggi, Idan Sahri Damanik meminta kepada Pemko Tebingtinggi untuk mengabadikan nama Tuan Syah Bokar Saragih menjadi nama jalan di kota itu.
Menurut aktifis muda ini, Tuan Syah Bokar Saragih Garingging Dasalak sangat berjasa besar atas berdirinya Tebingtinggi di tahun 1800 an.
“ Perjuangan Tuan Syah Bokar Saragih menurut sejarah dan cerita orang tua keberanian dan kegagahan membuat Belanda ketakutan, sehingga dirinya dimakam di luar Tebingtinggi saat masih berjayanya Kerajaan Padang di masanya,” sebut Idan Sahri, Rabu (24/3/2021).
Dia menilai, sangat pantas nama Tuan Syah Bokar Saragih diabadikan menjadi nama jalan untuk diketahui generasi masa depan begitu gagahnya dalam memperjuangkan kemerdekaan, serta berdirinya Kerajaan Padang hingga kini menjadi catatan sejarah besar dan patut dibanggakan. (Purba)