Deli Serdang, Lintangnews.com | Kapolsek Beringin Resort Deli Serdang, AKP Maritua Karyana Lumban Tobing bersama PT Gudang Garam, Sabtu (13/6/2020) melakukan aksi sosial, bertempat di depan Mapolsek setempat.
Aksi ini dalam bentuk pembagian masker dan multivitamin pada pengguna jalan maupun warga sekitar.
Selain itu, dilakukan penyemprotan disinfektan di beberapa tempat seperti, Makopolsek, Makoramil 23/Beringin, rumah ibadah dan kantor Desa Sidodadi Ramunia, Kecamatan Beringin.
Aksi sosial yang diprakarsai Bhabinkamtibmas Desa Sidodadi, Aiptu Hendra itu diikuti juga Kepala Desa (Kades) Sidodadi Ramunia, Salamun, Babinsa, Serda Junaidi, para Kanit dan relawan Covid-19 Sidodadi Ramunia.
Kapolsek mengucapkan terima kasih pada pihak PT Gudang Garam yang telah peduli mengantisipasi penyebaran Virus Corona atau Covid-19, dengan membagikan masker dan multivitamin di wilayah hukum (wilkum) nya.
Selain itu, penyemprotan disinfektan yang dilakukan juga membantu mempersempit penyebaran Virus Corona.
“Sekali lagi kami ucapkan terima kasih dan semoga PT Gudang Garam lebih maju,” paparnya.
Sementara itu Marketing Promosi PT Gudang Garam, Ade Dian Sanjaya mengatakan, kegiatan ini merupakan aksi sosial dari pihaknya untuk membantu warga dan pengguna jalan agar dapat hidup sehat di tengah pandemi Virus Corona.
“Dalam aksi sosial ini kami memberikan masker, multivitamin sekaligus penyemprotan disinfektan di beberapa kantor instansi pemerintah dan rumah ibadah. Semoga aksi sosial ini dapat bermanfaat bagi kita dan terhindar dari Virus Corona,” tutup Ade. (Idris)