Deli Serdang, Lintangnews.com | Akbar Maulana ,seorang nelayan asal Desa Rugemuk, Kecamatan Pantai Labu, Kabupaten Deli Serdang siap mengemban tugas sebaik-baiknya sebagai anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Rugemuk.
Ini dikatakan Akbar seusai dirinya dilantik oleh Camat Pantai Labu, A Fitriyan Syukri, Selasa (14/4/2020) kemarin bersama ratusan anggota BPD lainnya.
Akbar yang juga aktif di Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) Pemuda Pancasila (PP) ini juga menyatakan akan membawa aspirasi warga desa bersama anggota BPD lainnya ke tingkat musyawarah desa. Hal ini perlu dilakukan agar uneg-uneg atau aspirasi warga dapat direalisasikan Pemerintahan Desa (Pemdes) dengan tetap mengacu pada program yang menjadi skala prioritas Desa.
“Kami selaku Anggota BPD siap bersinergi dengan Pemdes demi terbinanya hubungan yang baik dan berjalannya pembangunan sesuai yang diinginkan. Kami juga berharap pada Pemdes untuk menjalankan pemerintahan secara transparan dan tepat sasaran,” ujar Akbar.
Pihaknya juga menghimbau warga untuk melindungi diri dan mentaati anjuran pemerintah terkait adanya wabah Virus Corona atau Covid-19 yang telah melanda wilayah Pantai Labu khususnya. (Idris)