Tebingtinggi, Lintangnews.com | DPC PDI-Perjuangan Kota Tebingtinggi melakukan aksi sosial untuk mencegah penyebaran Virus Corona atau Covid-19, dengan membagikan 1.000 masker dan beberapa ton beras.
Beras yang dibagikan sebanyak 2.000 karung dari PDI-Perjuangan Tebingtinggi. Sementara dari Anggota DPRD Sumut Delpin barus dan Anggota DPR RI, Sofyan Tan sebanyak 2 ton beras. Ini dibagikan pada warga, tukang becak dan kader partai yang terkena dampak Covid-19.
Hal itu disampaikan Ketua PDI-Perjuangan Tebingtinggi, Iman Irdian Saragih, didampingi Delpin Barus, serta para pengurus seperti Hiras Gumanti dan Marada Panggabean, usai pembagian masker dan beras di Simpang BTN Jalan Yos Sudarso, Sabtu (18/4/2020).
“Pembagian bantuan masker dan beras ini sesuai arahan Ketua DPP PDI-Perjuangan, Megawati Soekarno Putri yang dibagi di 5 Kecamatan, mulai dari Pasar Sakti, Jalan Siantar-Medan, depan Masjid Raya Jalan Sutomo, Simpang Tambangan, Simpang Beo dan Simpang BTN,” paparnya.

Wakil Ketua DPRD Tebingtinggi ini juga menghimbau masyarakat mematuhi himbauan pemerintah untuk menghindari keramaian, jaga jarak (social distancing) dan kesehatan, memakai masker jika keluar rumah, serta beraqwa kepada Allah SWT.
Sementara Delpin Barus menuturkan, agar masyarakat Sumut termasuk di Kota Tebingtinggi dan Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) harus senantiasa waspada menjaga diri dan keluarga, serta mematuhi himbauan pemerintah.
“Masyarakat Sergai juga mendapat bantuan yang sama dari PDI-Perjuangan,” tandasnya. (Aguswan)