Polres Tobasa Berikan 100 Zak Semen dan 8 Kubik Pasir Bangun Masjid

Pihak Polres Tobasa menyerahkan bantuan semen dan pasir untuk pembangunan Masjid Al-Taqwa di Desa Lumban Rau, Kecamatan Habinsaran, Kabupaten Toba.

Toba, Lintangnews.com | Kapolres Tobasa, AKBP Agus Waluyo memberikan bantuan pembangunan Masjid Al-Taqwa di Desa Lumban Rau, Kecamatan Habinsaran, Kabupaten Toba, berupa semen 100 zak dan pasir 8 kubik, yang diserahkan Wakapolres, Kompol Janner Panjaitan, Rabu (6/5/2020).

Saat dihubungi via telepon seluler, Kapolres membenarkan telah memberikan sejumlah semen dan pasir dalam percepatan pembangunan Masjid di Desa Lumban Rau.

“Semoga pembangunan Masjid dapat dengan lancar tanpa ada kendala dan sampai ke tahap finishing. Ini kita lakukan, agar umat muslim di Desa Lumban Rau dapat beribadah dengan tenang dan hikmat,” kata AKBP Agus.

Kapolres juga mengharapkan, agar terjalin kerukunan umat beragama di Kecamatan Habinsaran, serta saling menjaga keberagaman antar umat beragama.

“Dimana negara kita yang majemuk adalah sebuah negara yang besar yaitu Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI),” tuturnya.

Kapolres juga menyerukan kepada warga Toba agar bermemohon pada Tuhan Yang Maha Esa (TYME) supaya menjauhkan manusia dari pandemi Covid-19 (Virus Corona), sehingga kita dapat menjalankan aktifitas seperti semula. (Asri)

Video penyerahan bantuan semen dan pasir :

[embedyt] https://www.youtube.com/watch?v=AjH-mOj6OAI[/embedyt]