Rio Siahaan Apresiasi Walikota Wesly Benahi Stadion Sang Naualuh

PEMATANGSIANTAR,lintangnews.com KONI Pematangsiantar mengapresiasi aksi gerak cepat Walikota Wesly Silalahi membenahi Stadion Sang Naualuh yang hancur. Ketua KONI Rio Siahaan menyebutkan sang walikota peduli terhadap olahraga.

Dalam perhelatan Pilkada 2024 silam, Wesly Silalahi memang getol menyoroti keberadaan stadion yang tak terurus di masa rezim sebelumnya.

Sehingga pada, Sabtu 8 Februari 2024, Wesly Silalahi yang baru dilantik sebagai walikota, meninjau sekaligus melakukan pembersihan semak belukar yang menjulang tinggi. Alat berat turut dikerahkan ke lokasi.

Di sela-sela kegiatan pembersihan, Wesly menegaskan, pihaknya akan melakukan percepatan pembenahan Stadion Sangnaualuh. Terutama terhadap area lapangan.

Ketua KONI Pematangsiantar Rio Siahaan yang turut berada di lokasi mengapresiasi upaya walikota membenahi stadion. Menurutnya, tindakan sang walikota sebagai support terhadap olahraga.

“Kita dari KONI Pematangsiantar merasa senang dan bangga memiliki Walikota seperti Bapak Wesly Silalahi. Gerak cepat beliau yang sangat mendukung penuh olahraga,” sebut Rio.

Rio menilai Wesly menepati janji kampanyenya pada Pilkada lalu terkait pembenahan Stadion Sang Naualuh. “Saya berharap seluruh masyarakat Kota Pematangsiantar menjaga Stadion Sang Naualuh, sehingga bisa digunakan untuk berolahraga,” terangnya.

Upaya yang dilakukan walikota juga diapresiasi Jefri Hutapea, seorang warga setempat. Dia mengaku bangga atas komitmen walikota dalam pembenahan stadion.

“Kita sangat mengapresiasi Bapak Wesly Silalahi membenahi stadion ini sebagai prioritas utama. Sehingga harapan ke depannya, dengan adanya pembenahan Stadion Sang Naualuh, maka olahraga di Kota Pematangsiantar kembali bergeliat,” katanya.