Sorotan Masyarakat, Pansus Hak Angket DPRD Siantar Jangan Sekedar Gertak Sambal

Siantar, Lintangnews.com | Panitia Khusus (Pansus) Hak Angket DPRD Siantar diminta tak sekedar memberikan ancaman dalam menjalankan proses yang sedang bergulir saat ini.

“Kita harapkan, Pansus Hak Angket tak sekedar gertak sambal. Bagaimana pun, warga Siantar menginginkan adanya perubahan, dengan sejumlah kesembrawutan yang terjadi saat ini,” sebut Ketua LSM Macan Habonaron, Jansen Napitu, Jumatb(14/2/2020).

Dalam hal ini, Jansen memaparkan sejumlah situasi yang kacau yang diduga akibat ulah Wali Kota, Hefriansyah bertindak sesuka hati.

“Selain poin yang disampaikan dalam hak angket, ada juga yang diangkat sebagai Kepala Dinas (Kadis), padahal tak sesuai disiplin ilmunya. Misalnya di Dinas Perumahan Rakyat Kawasan Pemukiman (PRKP)” ujarnya.

Melihat sejumlah persoalan tersebut, hak angket yang sedang bergulir diharapkan diseriusi oleh DPRD Siantar. Khususnya Fraksi PDI-Perjuangan DPRD Siantar yang terkesan mendua hati dalam hak angket.

“Di saat masyarakat memberikan kepercayaan penuh kepada partai itu, sehingga menjabat Ketua DPRD, diharapkan serius dalam hak angket. Jangan sampai gara-gara tidak serius, jadi ditinggalkan masyarakat nantinya,” jelas Jansen

Sambungnya, keseriusan DPRD ditengah pengajuan hak angket menjadi sorotan masyarakat Siantar, seehingga jangan setengah hati atau mengharapkan sesuatu.

“Di paripurna nanti sampaikan jika memang Wali Kota melanggar hukum. Kalau boleh sampai ke impeachment (pemakzulan),” tutup Jansen. (Elisbet)