Sosok Kompol Hady Siagian, Komandan Rendak Poldasu Pemburu Bandar Narkoba

Kanit 2 Subdit 2 Direktorat Narkoba Polda Sumut, Kompol Hady Siagian.

Medan, Lintangnews.com | Mungkin tak banyak yang kenal dengan sosok perwira polisi satu ini.

Namun, dalam setiap pengungkapan kasus narkoba, khususnya di Sumatera Utara dirinya selalu ada. Video-video amatir tentang pengungkapan narkoba itu beredar di media sosial (medsos).

Adalah Kompol Hady Siagian yang menjabat sebagai Kanit 2 Subdit 2 Direktorat Narkoba Polda Sumatera Utara.

Hady yang akrab disapa komandan rendak ini merupakan lulusan Akpol tahun 2005. Pria keturunan darah batak ini sebelumnya pernah menjabat sebagai Kasat Reskrim Labuhanbatu selama lebih kurang 3 tahun.

Selama kurang lebih tiga tahun menjabat sebagai Kanit 2, Hady berhasil mengungkap jaringan narkoba yang mencoba masuk ke wilayah Sumatera Utara.

Terakhir, ia mengungkap 23 kg sabu asal Malaysia, 100 kg sabu hingga 25.000 butir pil ekstasi.

“Keberhasilan dalam pengungkapan kasus ini tak terlepas dari kerjasam tim di Unit 2 Subdit 2 dan seluruh personel di Direktorat Narkoba Polda Sumut,” kata Hady, Selasa (10/11/2020).

Ia mengaku, tidak main-main dalam penanganan kasus narkoba.  Tak hanya kurir, kata Hady, bandar besar narkoba juga akan ditangkap dan diproses hukum.

“Saya selalu berpesan kepada anggota jangan takut melawan dan beri tindakan tegas kepada mafia narkoba yang melawan. Ini adalah perintah pimpinan Polri,” ungkapnya.

Ia mengimbau agar masyarakat untuk bersama menjauhi narkoba.

“Saya berpesan kepada seluruh nasyarakat untuk jauhi narkoba. Jangan takut untuk melaporkan kepada Kepolisian jika mengetahui ada peredaran narkoba di sekitar lingkungannya,” pungkasnya. (Andi)