Sergai, Lintangnews.com | Suasana tenang dan asri dirasakan pengunjung ketika sampai di Sungai Bah Bolon yang tepatnya berada di kaki bukit Gunung Simbolon.
Sungai Bah Bolon di Desa Rimbun, Kecamatan Sipispis, Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) ini cukup jernih dan masih alami. Belum ada kerusakan sungai tersebut karena kejahilan ulah manusia.
Sehingga, sungai yang berada di bawah perbukitan ini dapat menjadi salah satu pilihan bagi masyarakat yang ingin menikmati suasana sungai yang masih alami dan ditambah dekat dengan pegunungan.
Apalagi Sungai Bah Bolon atau sering disebut warga sekitar dengan nama Damparan tidak terlalu jauh dari kota Siantar ataupun Kota Tebingtinggi.
“Bagi yang suka berenang atau arung jeram, sungai ini pilihan yang tepat. Kalau dari Siantar bisa masuk dari simpang Bandar jambu, atau kalau dari kota Tebing Tinggi bisa masuk dari Gunung Pamela,” tutur marga Damanik salah seorang warga sekitar, Senin (10/6/2019).
Dia berharap, potensi wisata dari sungai tersebut mendapat perhatian yang serius dari pemerintah. Menurutnya, perbaikan infrastruktur jalan dari pemerintah sebuah hal yang sangat penting didaerah ini.
“Selama ini pemerintah setempat kurang serius memberikan hati untuk perbaikan jalannya,” terang Damanik.
Ditambahkan warga lainnya, S Purba, tak menampik adanya perhatian Pemkab Sergai walau masih minim. “Selama ini bentuk perhatian pemerintah tetap ada walau itu masih kecil. Paling utama masalah di desa ini yakni jalan, karena hanya separuh saja yang diaspal,” ungkapnya.
Bapak 2 orang anak ini meminta agar pembenahan desa ini menjadi prioritas bagi Pemkab Sergai agar menjadi tujuan wisata yang terbaru. Dirinya berharap, Calon Legislatif (Caleg) yang terpilih menjadi anggota DPRD Sergai di Pemilu kemarin, diminta pengembangan wisata di desa ini dapat diperjuangkan nantinya agar masuk di APBD.
“Karena dengan pengembangan wisata yang serius, dan tetap menjaga alam, pastinya akan membantu pendapatan warga setempat,” tutup Purba. (elisbet)