Tokoh Masyarakat Apresiasi Penghentian Galian C Sihiong

Tobasa, Lintangnews.com | Kebijakan yang dilakukan Pemkab Toba Samosir (Tobasa) dipimpin Bupati Darwin Siagian melalui Dinas Lingkungan Hidup setempat mendapat tanggapan positif dari masyarakat dan sejumlah tokoh di daerah itu.

Hal ini disampaikan mantan Wakil DPRD Tobasa, Asmadi Lubis kepada sejumlah wartawan dan tokoh masyarakat di Cafe Bunga Toba Lumban Silintong, Rabu (16/1/2019).

“Jangan sesudah memakan korban jiwa, baru kita menyadari dan bertindak menghentikan.  Jika seperti itu perbuatan kita, maka sudah terlambat untuk berbuat kepada masyarakat,” sebut Asmadi.

Dia juga menuturkan, harus memberikan nilai tambah kepada Bupati atas tindakan kinerjanya dalam menindak galian C Sihiong Kecamatan Bonatualunasi, Kabupaten Tobasa.

“Ini lah yang harus dilakukan seorang pemimpin kepada rakyat, ketika sesuatu hal dapat mengakibatkan bencana atau merugikan masyarakat segera dihentikan.  Seperti galian C di Sihiong berdampak longsor dan terindikasi terjadi bencana dan mengancam nyawa masyarakat dan pemukiman penduduk,” paparnya.

Terlebih saat ini Kabupaten Tobasa musim penghujan, di mana curah hujan cukup tinggi, sehingga memungkin kan terjadi bencana longsor.

“Seperti bencana longsor di Kecamatan Pintu Pohan Meranti Kabupaten Tobasa, sehingga mengakibatkan korban jiwa dan a longsor di Jembatan Sidua-Dua  Kabupaten Simalungun,” kata Asmadi. (asri)