AMPI Bersama Siantar Hazard Bagikan 400 Paket Sembako, Masker dan Hand Sanitizer

Siantar, Lintangnews.com | DPD II Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) Kota Siantar bersama dengan komunitas Siantar Hazard membagai 400 paket sembako, masker dan dan hand sanitizer pada masyarakat di beberapa titik di Kota Siantar, Senin (13/4/2020).

Ketua AMPI Siantar, Pardamean Sihombing menyatakan, kegiatan ini mereka lakukan merupakan wujud kepedulian terhadap masyarakat atas dampak ekonomi dengan wabah Covid-19 atau Virus Corona. Ini membuat mereka secara internal mengumpulkan donasi untuk membantu sejumlah warga dengan memberikan paket sembako, masker dan hand sanitizer.

“Dan ternyata di dalam organisasi AMPI, ada anggota komunitas dari Siantar Hazard, sehingga mereka juga mau ikut turut andil dalam kegiatan sosial itu dengan membantu memberikan sembako,” ujarnya.

Aksi sosial yang dilakukan AMPI Siantar dan Siantar Hazard terkait wabah Virus Corona.

Diharapkan Pardamean, semoga warga yang mendapatkan sembako terbantu. “Memang yang kita berikan tidak seberapa. Semoga warga bisa terbaru dengan hal itu,” ujarnya.

Pardamean menambahkan, semoga dengan kegiatan yang mereka lakukan ini semakin banyak pihak yang berbuat kebaikan. Sebab menurutnya, untuk menuntaskan peredaran wabah Covid-19, semua elemen harus berkerjasama.

Diketahui AMPI Siantar juga melakukan pembagian masker dan hand sanitizer bersama pemilik Warung Kopi Janji Jiwa di Jalan Merdeka, Kota Siantar. (Akbar)