Labuhanbatu, Lintangnews.com | Bupati Labuhanbatu, Andi Suhaimi Dalimunthe merupakan salah seorang pembicara utama seminar nasional tentang Inovasi Daerah yang akan dilaksanakan di bulan April 2020 mendatang.
Kepala Badan Balitbang Pemkab Labuhanbatu, Hobol Rangkuti, ketika dihubungi wartawan Selasa (28/1/2020) mengatakan, seminar nasional itu dengan pembicara utama yaitu, Tito Karnavian (Menteri Dalam Negeri RI), Andi Suhaimi Dalimunthe (Bupati Labuhanbatu), Dedi Riyadmadji (Kepala BPP Kemendagri RI) dan Arif Barata Sakti (Kepala Balitbangda Kota Magelang Provinsi Jawa Tengah (Jateng).
“Kita merasa bangga dan termotivasi atas terpilihnya Bupati Labuhanbatu menjadi pembicara utama pada acara seminar nasional di Jakarta,” papar Hobol.
Dirinya berharap kepada mitra kerja dari akademisi maupun para peneliti di Labuhanbatu, bagi yang berminat dapat mengikuti seminar nasional itu menambah wawasan dan ilmu pengetahuan untuk dapat mendukung dan melakukan berbagai macam inovasi di Bumi Ika Bina En Pa Bolo.
Ketua DPC LSM Penjara Labuhanbatu, Martobet Manalu mengapresiasi Bupati, Andi Suhaimi Dalimunthe ikut salah satu menjadi pembicara utama pada seminar nasional Inovasi Daerah.
“Kami bangga dengan Bupati yang memperkenalkan dan membawa nama Labuhanbatu ke tingkat nasional dengan inovasi yang ada di Labuhanbatu. Mari kita dukung dan sukseskan, semoga berkelanjutan,” jelas Martobet. (Sofyan)