Hanya Buat 1 Posko, Pemko Siantar Belum Sepenuh Hati Tangani Virus Corona

Siantar, Lintangnews.com | Pemko Siantar dinilai kurang serius dalam mendeteksi pengemudi dan penumpang yang datang ke Kota Siantar.

Pasalnya, sejauh ini hanya satu posko pemeriksaan yakni di Kelurahan Tambun Nabolon, Kecamatan Siantar Martoba, yang merupakan pintu masuk dari Kota Medan. Padahal seperti diketahui, ada sejumlah pintu masuk menuju Siantar, seperti Jalan Asahan, Simpang 2, Jalan Melanthon Siregar dan sejumlah jalan kecil.

Dalam inspeksi mendadak (sidak) yang dilakukan anggota DPRD Siantar, Ferry SP Sinamo di posko pemeriksaan di Jalan Medan, awalnya tampak tak ada pemeriksaan yang dilakukan petugas jaga. Hanya terlihat pegawai Satpol PP, sedangkan petugas dari Dinas Perhubungan (Dishub) dan Dinas Kesehatan (Dinkes) terlihat santai dalam posko yang disediakan

Begitu tau yang datang anggota DPRD Siantar, sejumlah petugas mulai tampak sibuk melakukan pemeriksaan. Mobil pribadi dan angkutan umum yang berasal dari Medan mulai diberhentikan dan penumpangnya diperiksa.

Petugas jaga mengatakan kepada Ferry, bahwa sejauh ini posko pemeriksaan hanya berada di Jalan Medan. “Untuk sementara masih di sini pak,” ucap seorang petugas jaga, Sabtu (11/4/2020).

Mendengar hal itu, anggota Fraksi PDI-Perjuangan DPRD Siantar ini sempat merasa heran dan tersenyum kecut.

Sambung petugas jaga yang berpakaian Dishub ini, jika posko hanya dibuka sampai batas pukul 20.00 WIB.

Amatan wartawan, dalam pemeriksaan yang dilakukan pada angkutan umum yang berasal dari Medan, sempat ada penumpang memiliki suhu tubuh sampai 38 derajat. Menanggapi hal itu, petugas hanya memastikan apakah penumpang tersebut merasa demam atau tidak. Termasuk meminta nomor telepon dan alamat tanpa memasukkan ke ruangan sterilisasi sebagai pencegahan awal.

Usai sidak di posko pemeriksaan di Jalan Medan, Ferry juga mengunjungi tim penanggulangan Covid-19 di ruang data Pemko Siantar, Jalan Merdeka.

Kepada wartawan, Ferry, menilai Pemko Siantar belum sepenuh hati melakukan penanggulangan Covid-19.

“Contoh kecilnya di posko pemeriksaan di Jalan Medan. Harusnya jangan hanya 1 titik, kan kita tau sendiri pintu masuk ke Siantar ada berapa. Selain itu, posko pemeriksaan harusnya dilengkapi dengan fasilitas, misalnya ruangan sterilisasi,” ujarnya. (Elisbet)