KPH dan BPBD Asahan Padamkan Kebakaran Lahan Gambut di Sei Kepayang

Asahan, Lintangnews.com | Lahan gambut di Desa Perbangunan, Kecamatan Sei Kepayang, Kabupaten Asahan sekitar lebih kurang 10 hektar terbakar, Senin (2/3/2020) sekira pukul 18.00 WIB.

Informasi yang dihimpun, Selasa (3/3/2020) dari Kesatuan Pengelolan Hutan (KPH) Wilayah III Kisaran melalui Koordinator Polisi Hutan (Polhut), TR Nainggolan membenarkan ada lahan milik perseorangan yang terbakar dengan PT IPS.

“Benar ada lahan gambut terbakar dan kita berusaha melakukan pemadaman dengan personil gabungan,” ungkap TR Nainggolan.

Menurutnya, kebakaran lahan itu bukan kawasan hutan, namunn perkebunan. “Memang lahan gambut yang mudah terbakar, bukan kawasan hutan,” katanya.

TR Nainggolan tidak bisa memastikan lahan itu terbakar diakibatkan sengaja dibakar atau tidak. “Kami belum mengetahui lahan itu dibakar atau terbakar dan saat ini masih dalam penyelidikan oleh pihak personil gabungang,” ujarnya.

Di tempat terpisah, Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Asahan, Khaidir Sinaga mengatakan, kondisi lahan yang terbakar telah dapat dipadamkan.

“Tim sedang dalam melakukan pemantauan di lapangan. Apabila hingga besok pagi masih terdapat titik api, Forum PRB Polres Asahan, Damkar Satpol PP, BPBD Asahan, UPT Dinas Kehutanan (Dishut) Provinsi Sumatera Utara akan melaksanakan penanganan gabungan ke lokasi,” ujarnya. (Heru)