Siantar, Lintangnews.com | Pompa Air milik PDAM Tirtauli di Jalan Perumahan Guru Kompleks Perumahan Karangsari Permai, Kelurahan Tambun Nabolon, Kecamatan Siantar Martoba mengalami kerusakan pada Jumat (20/3/2020).
Ini mengakibatkan layanan air ke sekitar kawasan itu terganggu. Kerusakan disebabkan aliran listrik yang tidak stabil hingga menyebabkan motor elektrik pompa terbakar.
Humas PDAM Tirtauli, Rosliana Sitanggang mengatakan, proses perbaikan atas pompa tersebut baru akan dilakukan esok Sabtu (21/3/2020) pagi, mengingat suku cadangnya harus dipesan terlebih dahulu dari penyedia.
Adapun kawasan yang mengalami gangguan layanan akibat kerusakan pompa ini yakni kawasan Jalan Anyelir Raya, Jalan Alamanda 1-5, Jalan Asoka 1-5, Jalan Anggrek, Jalan Melati 1-7, Jalan Perumahan Guru, Jalan Karang Sari dan beberapa kawasan di sekitarnya.
Manajemen PDAM Tirtauli menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya atas gangguan ini dan telah mengoperasikan layanan mobil tangki air gratis ke kawasan-kawasan pelanggan yang terdampak.
Rosliana menambahkan, pelanggan terdampak yang membutuhkan layanan mobil tangki gratis juga bisa menghubungi langsung call center PDAM Tirtauli di 0622-24017 atau 08116064448 pada setiap jam kerja. (Elisbet)