PS Keluarga USU Dampingi PS Bhinneka ke 10 Besar Liga 3 Sumut

Deli Serdang, Lintangnews.com | PS Keluarga USU akhirnya melaju ke 10 besar kompetisi sepak bola Liga 3 zona Sumatera Utara (Sumut).

Ini setelah pada pertandingan terakhirnya menang telak 3-0 atas PS Kwarta, Jumat (6/9/2019) yang berlangsung di Lapangan Sepka Bola Emplasmen Kualanamu, Kecamatan Beringin, Kabupaten Deli Serdang.

Dengan kemenangan ini, PS Keluarga USU berhak mendampingi PS Bhinneka dari Pool B melaju ke 10 besar Liga 3 Sumut.

Kemenangan PS Keluarga USU atas PS Kwarta didapatKAN pada pertandingan babak kedua. Ini setelah di babak pertama berjalan dengan skor kacamata 0-0.

Kemenangan PS Keluarga USU diciptakan Abdi Darma Pohan yang menjebol gawang PS Kwarta pada menit ke 52, M Tio Aditya di menit 62 dan M Randika menit 80.

Dengan hasil inI, PS Keluarga USU berhasil mengumpulkan poin 9 dari 3 menang dan 1 kali kalah. Hasil ini tak mungkin bisa dikejar lagi oleh 3 tim lainnya seperti PS Patriot 3 poin, PS Gumarang 3 poin dan PS Kwarta poin 0. Sementara ketiga tim tinggal menyisakan 1 pertandingan lagi.(Idris)