Labura, Lintangnews.com | Kepengurusan Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (Apdesi) Kabupaten Labuhanbatu Utara (Labura) periode tahun 2020-2025 dilantik di Aula Anugrah Hotel Aek Kanopan, Kamis (20/2/2020).
Pelantikan dilakukan Ketua DPD Apdesi Sumut, Suparman, serta turut hadir, Bupati Labura, Kharuddin Syah Sitorus diwakili Asisten Bidang Pemerintah dan Kesra, Nur Rahman, Ketua DPRD, Ali Tambunan, Danramil 01/AK, Mayor Inf Dw Aritonang, Kapolsek Kualuh Hulu, AKP Sahrial Sirait, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD), Syofyan Yusma, para Camat dan Kepala Desa (Kades).
Sambutan tertulis Bupati Labura dibacakan Nur Rahman menyampaikan, Apdesi didirikan pada 17 Mei 2005 di Jakarta, bertujuan untuk menciptakan iklim yang kondusif dan dapat meningkatkan kesejahteraan, kemakmuran dan kemaslahatan masyarakat Desa sesuai Undang-Undang Dasar (UUD) 1945.
Nur Rahman mengatakan, Apdesi memiliki fungsi yaitu, fungsi sarana yaitu sebagai sarana komunikasi, fasilitasi, koordinasi, mediasi, advokasi dan perjuangan bagi pemerintah dan masyarakat Desa.
“Kemudian fungsi kemitraan mempunyai arti sebagai mitra pemerintah dan lembaga-lembaga non pemerintah dalam masalah-masalah yang menyangkut kepentingan Desa,” paparnya.
Ketua Panitia, Agus Salim Siagian mengatakan, semoga Apdesi Labura dapat menjadi pemersatu keseluruhan Kades dan perangkat Desa menjadikan ajang kekuatan untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat di Desa.
Sementara Ketua Apdesi terpilih, Ridwan Tambunan juga Kades Damuli Pekan berharap, dengan adanya Apdesi dijadikan sebagai sarana untuk memajukan Desa dan memperkuat satu kesatuan, bekerja sama dan sama bekerja untuk kepentingan masyarakat di Labura. (Sofyan)