Siantar, Lintangnews.com | Hasil evaluasi PDAM Tirtauli Kota Siantar terhadap pelayanan selama Lebaran Idul Fitri 2019, distribusi air bersih kepada pelanggan berjalan normal.
Evaluasi itu dilakukan lewat rapat koordinasi yang digelar di hari pertama masuk kerja. Diketahui, sejak H-4 hingga H+5, pelayanan distribusi air berjalan baik dan tidak ada gangguan yang bersifat menyeluruh.
Dimana mobil tangki yang dipersiapkan mengantisipasi bila saja ada gangguan, sama sekali tak ada yang memesan.
“Selain tim teknis yang standby di lapangan, kita juga menyiapkan mobil tangki gratis untuk dikirim bila saja terjadi gangguan, tapi ternyata tidak ada yang memesan,” ungkap Rosliana Sitanggang selaku Humas PDAM Tirtauli, Minggu (23/6/2019).
Untuk gangguan kecil yang bersifat lokal seperti pipa instalasi milik pelanggan yang bocor atau meteran yang tersumbat, Rosliana tak menampiknya.
Namun gangguan itu segera ditangani oleh tim teknis yang selalu standby di kantor pusat ataupun kantor cabang Perumnas.
“Beberapa pelanggan yang di daerah dataran tinggi ataupun daerah tertentu yang pipanya masih kecil, tentu tidak dapat dialiri selama 24 jam. Karena secara teknis infrastruktur yang ada belum mampu memenuhi pelayanan ke seluruh wilayah pelanggan selama 24 jam,” terangnya.
Sehingga bagi pelanggan yang berdomisili di daerah-daerah seperti itu, Rosliana menghimbau agar menyediakan bak penampungan yang cukup untuk menampung air untuk keperluan satu hari.
Sementara itu untuk kedepan, PDAM Tirtauli akan fokus pada investasi infrastruktur.
Investasi infrastruktur dimaksud berupa pembangunan pipa yang saat ini umumnya masih berukuran kecil, pembangunan reservoir atau bak penampungan, serta pembentukan zona pelayanan dan sistem distribusi pendukungnya. (Elisbet)