Deli Serdang , Lintangnews.com | Wabah Virus Corona (Covid-19) telah melanda sejumlah daerah, tentunya membawa dampak negatif bagi beberapa penyedia kuliner, warung kopi dan penjaja makanan lainnya.
Hal ini disebabkan sebagian besar masyarakat banyak yang mengikuti aturan pemerintah harus berdiam diri di rumah dan menghindari tempat keramaian. Akibatnya banyak tempat-tempat penyedia makanan sepi dan penjaja yang berkeliling pun menurun pembelinya.
Namun dampak Virus Corona tidak berpengaruh pada Santi, penjual jamu keliling asal Kecamatan Beringin, Kabupaten Deli Serdang. Bahkan omset penjualannya bertambah 1 kali lipat.
Ibu rumah tangga (IRT) yang mempunyai 3 orang anak ini saat ditemui, Minggu (29/3/2020) di salah satu Desa di Kecamatan Beringin menuturkan, hasil penjualan jamunya meningkat 100 persen sejak maraknya wabah Virus Corona.
“Sejak maraknya wabah virus itu, banyak warga membeli jamu saya. Kata mereka, minum jamu bisa meningkatkan stamina atau daya tahan tubuh,” ujarnya.
Santi menuturkan, ramuan jamunya biasanya saja terdiri dari temu lawak dan rempah-rempah lainnya. Menurutnya, ini memang cocok diminum untuk meningkatkan daya tahan tubuh.
“Mungkin ini lah jadi ramai orang membeli atau minum jamu sebagai salah satu mencegah Virus Corona. Walaupun mendapat untung, tetapi saya dan keluarga tetap waspada dengan virus itu, serta melakukan pola hidup bersih dan sehat,” tutup Santi. (Idris)