Taput, Lintangnews.com | Sumbangsih berupa bantuan untuk pencegahan penyebaran Covid-19 atau Virus Corona terus berdatangan ke Posko Tim Gugus Tugas Penanganan Pencegahan Covid-19 Kabupaten Tapanuli Utara (Taput).
Ini baik bantuan dari masyarakat, maupun pengusaha di Taput dan luar daerah Taput.
Seperti saat Bupati Taput, Nikson Nababan menerima bantuan Alat Pelindung Diri (APD) dari PT Sarulla Operation Limited (SOL) yang berpusat di Pahae. APD itu diserahkan perwakilan Humas PT SOL, Hindustan Sitompul di kantor Bupati Taput, Rabu (8/4/2020).
Nikson menuturkan, siapa pun itu masyarakat dan pengusaha bisa memberikan sumbangsihnya, baik berupa APD atau materi ke Posko Tim Gugus Tugas Penanganan Pencegahan Covid-19 Kabupaten Taput.
“Karena ini semua kita akan salurkan untuk demi kemanusiaan, agar penyebaran dan persoalan Covid-19 bisa teratasi dengan segera,” ungkapnya.
Nikson juga menyampaikan, agar masyarakat Taput tetap siaga dan saling berkomunikasi dengan Posko Tim Gugus Tugas Penanganan Pencegahan Covid-19 Kabupaten Taput. Ini apabila ada warga perantau atau tamu yang datang dari zona merah.
“Begitu juga pada pers, agar juga turut dapat membantu pemerintah dan masyarakat melakukan pemberitaan tentang bagaimana keseriusan Pemkab Taput mengatasi situasi penanganan supaya penyebaran Covid-19 tidak terjadi di daerah ini,” tukasnya.
Hindustan Sitompul menuturkan, PT SOL selalu dan terus mendukung yang dilakukan PemkaB Taput saat ini, serta berharap wabah Virus Corona bisa segera terselesaikan.
“Jumlah bantuan APD yang kami serahkan sebanyak 65 set, terdiri dari hazmad suit, google air, handscoon, masker dispossable, shoe cover dan head cap,” terangnya. (Pembela)