Dinas Kominfo Labuhanbatu dan Dharma Wanita Aksi Sosial di 3 Panti Asuhan 

Labuhanbatu, Lintangnews.com | Dinas Komunikasi dan Informasi (Kominfo) bersama Dharma Wanita Diskominfo Pemkab Labuhanbatu gelar aksi sosial di Panti Asuhan Putra Muhammadiyah, Panti Asuhan Putri Siti Khadijah dan Panti Asuhan Namira, dengan melakukan penyemprotan disinfektan, membagikan masker, serta bantuan sembako, Selasa (31/3/2020) kemarin.

Kepala Dinas Kominfo, Rajid Juliawan mengatakan, pihaknya juga memberikan paket sembako berupa beras, gula, susu dan mie instan

“Kegiatan ini merupakan keperdulian sosial dari Dinas Kominfo dan Dharma Wanita Kominfo terhadap situasi yang dihadapi saat ini yakni mewabahnya Virus Corona (Covid-19). Semoga yang kita lakukan itu dapat bermanfaat, mengantisipasi dan mengurangi, bahkan mencegah Virus Corona,” jelas Rajid

Salah seorang penghuni Panti Asuhan Khadijah, Sundari Sinulingga menyampaikan terima kasih pada Diskominfo dan Dharma Wanita Kominfo yang sudah memberikan keperdulian dengan wabah Virus Corona saat ini.

“Kami hanya dapat berdoa kepada Allah SWT, semoga bapak-ibu diberikan kesehatan dan kemudahan-kemudahan dalam melaksanakan tugas. Dan kedepannya terus dapat berbagi dengan yang membutuhkan,” tutupnya. (Sofyan)