Simalungun, Lintangnews.com | Empat orang pasien Corona Virus Disease (Covid-19) warga Tanjung Hataran, Kecamatan Bandar Huluan yang dirawat di Rumah Sakit (RS) Darurat Fasilitas Khusus Covid-19 Batu 20 Kecamatan Panombeian Panei, Kabupaten Simalungun sembuh, Jumat (3/7/2020) kemarin.
Humas Covid-19 Simalungun, Akmal Siregar, Minggu (5/7/2020) mengatakan, keempat pasien sembuh dipulangkan Pelaksana Tugas (Plt) Direktur RS Darurat Fasilitas Khusus Covid-19 Batu 20, Jan Mourisdo Purba, didampingi dokter penanggungjawab pasien, Sandra bersama tim medis.
Jan Mourisdo Purba kepada wartawan mengatakan, para pasien yang sembuh ini sebelumnya sudah menjalani perawatan selama 16 hari.
Pihaknya bersyukur, dengan adanya alat pemeriksaan swab di RSUD Perdagangan, sehingga hasilnya cepat diketahui.
“Keempat pasien ini yang sembuh sudah 2 kali dilakukan pemeriksaan swab dan hasilnya negatif, sehingga boleh pulang,” tukas Jan Mourisdo. (Rel/Zai)