Kampanye di Kuala Bangka, Masyarakat Nyatakan Siap Menangkan Ali-Raja

Labura, Lintangnews.com | Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati, Ali Tambunan-Raja Panusunan Rambe (Ali-Raja) melakukan kampanye di Desa Kuala Bangka, Kecamatan Kualuh Hilir, Kabupaten Labuhanbatu Utara (Labura) disambut oleh masyarakat dengan kesenian Pesisir Pantai Bordah, Minggu (15/11/2020).

Pantauan wartawan di lokasi, kedatangan paslon nomor urut 2 itu disambut meriah dengan kesenian Pesisir Pantai Bordah. Selanjutnya Ali-Raja memberikan tali kasih santunan kepada anak yatim.

Tahapan kampanye terbatas itu diawasi Panwaslu Kecamatan Kualuh Hilir dengan mengikuti aturan sesuai protokoler kesehatan (prokes) Covid-19. Terlihat antusias masyarakat datang berbondong-bondong menghadiri dan mendengarkan visi misi tersebut.

Ali Tambunan menyampaikan, jikabmereka tidak terpilih sebagai pemimpin di Kabupaten Labura, akan tetap melayani seluruh lapisan masyarakat.

Dirinya mengajak menguatkan jalinan kekeluargaan, jangan terpecah belah dan terpancing dengan bisikan orang yang tidak bertanggungjawab.

“Jika terpilih, semua masyarakat akan kami layani. Jika tidak dilayani, maka kami telah melanggar Undang-Undang (UU) dan kesepakatan. Kita mau anak orang miskin disekolahkan dengan prestasinya hingga Perguruan Tinggi. Jika berhasil, kembali kita panggil untuk membangun daerah kelahirannnya,” sebutnya.

Ali juga menyebutkan, dirinya mempunyai konsep, apabila tidak melaksanakan Memorandum of Understanding (MoU) tertulis dengan membenahi infrastruktur jalan dalam waktu 3 tahun, maka siap meletakkan jabatan.

“Silahkan ramai-ramai masyarakat menuntut kami agar turun dari jabatan, apabila tidak memenuhi janji sesuai dengan MoU secara tertulis. Sejak dibentuk Kabupaten Labura, saya sudah mengetahui berapa APBD nya, karena 3 periode Ketua DPRD Labura dan salah satu Tokoh Pemekaran,” terangnya.

Sambung Ali, dirinya mundur dari jabatan Ketua DPRD untuk mengambil alih jabatan pemimpin kepala daerah dalam membangun Labura lebih baik, bermartabat dan beragama, serta mendahulukan kepentingan umum.

“Kalau kami terpilih, akan mendata ulang dan memverifikasi data miskin untuk Program Keluarga Harapan (PKH). Saya akan memohon pada Kementerian Sosial (Kemensos) RI untuk perubahan data PKH agar terpenuhi kepentingan rakyat,” cetusnya.

Tokoh Masyarakat Desa Kuala Bangka, Mahmud Tanjung dalam sambutannya mengatakan, pasangan Ali-Raja sangat pantas dan patut untuk memimpin Labura.

“Kami siap untuk memenangkan Ali-Raja menjadi pemimpin di Labura. Insya Allah, kalau menjadi Bupati dan Wakil Bupati, saya sanggup kedepan menuntut mereka membangun pembangunan di Kecamatan Kualuh Hilir,” tukasnya.

Tambah Mahmud, mesin politik Partai Golkar ini lebih pengalaman di Labura. Dirinya mengajak, agar sama-sama menusuk tanda gambar nomor urut 2 di surat suara saat berada di bilik Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang sudah ditentukan KPUD Labura.

“Dengan niat yang iklas, harapannya calon kita berhasil memimpin Labura. Insya Allah pembangunan Labura sesuai permintaan masyarakat akan terwujud demi anak dan cucu kita,” paparnya mengakhiri. (Sofyan)