Kapolres Samosir Lakukan Pengawasan Kapal Penyeberangan Danau Toba

Samosir, Lintangnews.com | Demi kenyamanan dan keselamatan masyarakat dan wisatawan yang berkunjung ke Kabupaten Samosir melalui jalur danau, Kepolisian Resort Samosir melakukan pengawasan terhadap kelengkapan penyeberangan dan nakhoda kapal di Perairan Danau Toba, Senin (17/9/2018).

Pengawasan yang dipimpin oleh Kapolres Samosir, AKBP Agus Darojat, juga memberikan tata cara yang baik menaiki kapal penyeberangan. Disampaikan Kapolres, penumpang harus mempergunakan jaket pelampung yang merupakan ketentuan penyeberangan.

AKBP Agus Darojat melalui Pejabat Sementara Humas Polres Samosir, Iptu TL Tobing menerangkan, kegiatan itu sebagai layanan agar tidak terjadi kecelakaan di Danau Toba.

Pelabuhan Simanindo dan Pelabuhan Tomok merupakan akses keluar masuk penyeberangan pengunjung paling banyak. Kapolres Samosir melakukan pengawasan secara langsung kepada awak kapal, serta menyampaikan tata cara sadar akan keselamatan berlayar kepada penumpang.

“Jika ada petugas kapal yang nakal jangan segan-segan para penumpang melaporkan kepada polisi. Kita nanti akan langsung bertindak,” himbau Kapolres melalui Iptu TL Tobing kepada lintangnews.com.

Tobing juga menyampaikan, bahwa kegiatan itu juga sesuai ‘Comander Wish’ Kapolda Sumut agar ditingkatkan keselamatan di Danau Toba bagi para penumpang di perairan tersebut.

“Sesuai ‘Comander Wish’ Kapolda Sumut, Kapolres Samosir juga berpesan mengajak kepada para penumpang umum secara bersama-sama agar menjaga kelestarian kebersihan air Danau Toba untuk tidak membuang sampah sembarangan,” papar Tobing. (abidan simbolon)