Deliserdang, Lintangnews.com | Berkecimpung dunia politik merupakan salah satu cara mendukung percepatan pembangunan daerah sesuai dengan amanah konstitusi, di mana untuk menjadi wakil rakyat haruslah melalui partai politik (parpol).
Joni Hendri yang merupakan salah satu Tokoh Pemuda Kabupaten Deliserdang siap mengemban amanah tersebut. Sebagai seorang Tokoh Pemuda, Joni aktif berkecimpung di organisasi kepemudaan, kerohanian, dan masyarakat lingkungan sekitar.
“Jika dipercayakan menjadi wakil rakyat, saya akan konsisten untuk mengemban amanah warga Deliserdang. Karena wakil rakyat sudah saatnya menjadi penyambung lidah rakyat yang mendengar dan memberi solusi kepada konstituen maupun masyarakat Deliserdang,” ujar Joni, Jumat (2/11/2018).
Alumnus Fakultas Pertanian Universitas Sumatera Utara (USU) itu memiliki tekad yang kuat untuk memajukan pertanian melalui fungsi legislatif jika dipercayakan nantinya.
Membekali ilmu pertanian ketika duduk di bangku kuliah hingga menjadi praktisi pertanian serta aktif di organisasi kepemudaan dan kerohanian, merupakan modal percaya diri bagi Joni untuk memantapkan diri menjadi wakil rakyat Deliserdang pada kontestasi politik tanggal 17 April 2019 nanti.
“Dukungan dan dorongan masyarakat dan teman-teman untuk maju membuat saya bertekad untuk menang pada pesta rakyat Pemilu 2019 nantinya,” tutur Joni.
Suami dari Sukmawati boru Marbun yang dikaruniai 2 anak itu yakin masyarakat Kecamatan Sunggal, Kutalimbaru dan Pancurbatu menaru kepercayaan pada dirinya.
Maju dari Partai PDI-Perjuangan, Joni menceritakan, bahwa gagasan dan historis perjuangan partai sejalan dengan visi-misi yang dimilikinya, sehingga menjadi percaya diri menuju wakil rakyat Deliserdang.
“Buat masyarakat Kecamatan Sunggal, Pancurbatu dan Kutalimbaru ketika membuka kertas suara untuk Calon Legislatif (Caleg) terus ingat Partai PDI-Perjuangan nomor urut 3. Langsung lirik nama di partai yang berlogo banteng tersebut. Ada nama Joni Hendri nomor urut 3 langsung tusuk nama atau nomor itu,” ujar Joni.
Dia juga menambahkan, kepada masyarakat Kecamatan Sunggal, Pancurbatu, dan Kutalimbaru dirinya selalu welcome atau terbuka menerima saran maupun gagasan untuk memajukan Deliserdang. (rel)